Ngopi Bareng di Warung Kopi Mbah Brewok Kediri

Diposting oleh Hulu on Minggu, 08 Oktober 2017

Ngopi bareng di Warung Kopi Mbah Brewok Kediri dengan teman bukanlah hal baru, namun di sini selalu ditemukan hal-hal baru, dan tidak jarang moment istimewa juga akan tercipta. Tidak sebanding dengan harga secangkir kopi. Terlebih bagi para mahasiswa, ngopi bareng sahabat merupakan sebuah moment mahal yang tidak layak untuk ditinggalkan. Sahabat bukan sekedar sahabat biasa, tapi lebih cenderung sebagai keluarga.

Istilah ngopi bareng yang dipersempit mempunyai makna yang lebih luas bahkan jauh lebih luas dari kata "kopi" itu sendiri, karena faktanya minuman yang kami pesan bukan hanya kopi, tapi susu, es teh dan lain sebagainya, bahkan mencakup camilan gorengan hingga sepiring nasi sayur. Tidak banyak yang dilakukan di sini, Ngopi, main catur, ngobrol sederhanya, dan beberapa aktivitas ringan lainnya.

Dari obrolan sederhana di Warung Kopi Mbah Brewok Kediri, muncul kehangatan persahabatan dan suasana keakraban. Dari candaan singkat, menumbuhkan relasi dan jaringan kerja masa depan. kita tidak pernah tahu akan apa yang akan terjadi di masa depan, yang harus kita lakukan sekarang adalah mencari teman, banyak-banyak menyambung persahabatan. Kediri Kuliner Prediksi Bola